GEREJA KRISTEN INJILI DI TANAH PAPUA

JEMAAT IMMANUEL BOSWEZEN SORONG-PAPUA BARAT



VISI : Terwujudnya Tanda-Tanda Kerajaan Allah Melalui Sumber Daya Gereja Yang Berkualitas, Mandiri dan Sejahtera di Jemaat GKI Immanuel Boswezen Sorong



Minggu, Desember 12, 2010

PERAYAAN NATAL TK IMMANUEL BOSWEZEN & PERAYAAN NATAL PAR GKI JIBS 11 DES 2010






Perayaan Natal Murid TK Immanuel Boswezen Sorong berlangsung meriah, pada hari Sabtu tanggal 11 Desember 2010 jam 10.00 pagi bertempat di Gedung Gereja GKI JIBS. Perayaan Natal yang didominasi dengan acara unjuk kebolehan murid TK Immanuel yang terdiri dari kelas B1, B2 dan B3, dihadiri oleh Ketua Umum Yayasan Kasih Immanuel Sorong (YKIS) Max Izaak Fonataba SE. MSi, Sekretaris Umum YKIS Pnt dr. Titus Taba SpTHT-yang hadir juga mewakili Ketua PHMJ GKI JIBS, Ketua Komite TK Immanuel Pnt A. Noya, Sekretaris Komite Christian Garadus ST, Kepala TK Immanuel Ibu Ida Rope Sianipar dan segenap guru TK, Panitia Natal TK yang terdiri dari para orangtua murid, anggota Pengurus YKIS, anggota Pengurus Komite TK Immanuel, seluruh orang tua dan murid TK Immanuel Sorong. Acara diawali dengan Ibadah Natal yang dipimpin oleh Pdt. Ny. Tati Garadus STh dan diakhiri dengan pemberian Bingkisan Natal dari Panitia kepada Dewan Guru, juga pemberian bingkisan dari YKIS kepada Dewan Guru dan Panitia Penerimaan Murid TK Immanuel 2010/2011 yang telah berakhir masa tugas kepanitiaannya 30 Nopember lalu.
Sementara itu, sore harinya berlangsung Perayaan Natal Persekutuan Anak Remaja (PAR) GKI JIBS yang lebih meriah lagi karena dihadiri oleh 700 anak. Masing-masing anggota PAR dari Rayon 1 - 5 menampilkan lagu (solo, trio, grup vokal dan paduan suara), tarian, dan puisi yang menggambarkan sukacita mereka menyambut kelahiran Yesus Kristus Sang Juruselamat dunia.
Kepada semua murid TK Immanuel beserta para orang tua murid, juga kepada anggota PAR beserta para pengasuhnya, PHMJ GKI JIBS mengucapkan Selamat Natal 25 Desember 2010 dan selamat menyambut Tahun Baru 1 Januari 2011. Kiranya Tuhan Yesus Kristus Sang Putra Natal memberkati senantiasa.

2 komentar:

  1. wah,,, wahh,,, :) smuanya bersukacita.,,, :))

    BalasHapus
  2. Terima kash atas komentarnya, ya Christy. Tuhan Yesus memberkati.

    BalasHapus

Anda dipersilahkan memberi komentar atas tulisan kami